Monday, 31 August 2015

Gagal Dapatkan Stones, Chelsea Datangkan Papy

Bintangbola : Gagal Dapatkan Stones, Chelsea Datangkan Papy








Bintangbola : Klub Liga Primer Inggris, Chelsea dikabarkan telah sepakat dengan klub asal Perancis, Nantes, untuk mendatangkan bek Papy Djilobodji.


Menurut media Inggris, Mirror, persetujuaan kedua belah pihak telah tercapai. Sehingga Chelsea dapat berbicara pada Papy mengenai kontrak pemain tersebut.

Pemain asal Senegal tersebut saat ini sedang menjalani tes kesehatan di Pusat Kesehatan Klub di London.

Agen Bola

Aksi Papy saat melepaskan tendangan cannonball ke gawang lawan.

Pembelian Papy dilakukan setelah Chelsea gagal mendapatkan bek Everton John Stones. Chelsea telah mengalami penolakan sebanyak tiga kali dari Everton.

Bahkan minggu lalu, Everton telah membuat pernyataan resmi yang menyatakan bahwa klubnya menolak menjual Stones ke klub manapun.

Chelsea saat ini membutuhkan bek untuk menambal posisi kapten John Terry yang performanya mulai menurun. Saat ini Chelsea hanya memiliki Kurt Zouma untuk melapis Terry.

No comments:

Post a Comment